Sabtu, 17 Juli 2010

Bulan Sabit Merah Kirim Tim ke Palestina

Bulan Sabit Merah Indonesia akan mengirim tim kemanusiaan ke Gaza, Palestina, pada Minggu 18 Juli 2010 pukul 16.00. Tim akan dilepas keberangkatannya di Terminal 1D, Bandara Soekarno-Hatta, menuju Kairo, Mesir.

Tim ini bertujuan memberi pelatihan kepada dokter-dokter dan tenaga medis di Palestina. Berdasarkan rilis yang diterima VIVAnews, tim akan masuk Gaza dari Rafah, Mesir, untuk selanjutnya pelatihan akan dilakukan di Rumah Sakit Shifa Gaza.

Pada Jumat kemarin, Bulan Sabit Merah telah bertemu Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Marzuki Alie untuk meminta dukungan. Bulan Sabit Merah berencana memberi beasiswa kepada para dokter Palestina.

Marzuki menyatakan akan turut membantu program Bulan Sabit Merah dalam memberikan beasiswa pendidikan kepada para dokter yang akan menempuh spesialis kedokteran di Indonesia. Menurut Basuki Supartono, petinggi Bulan Sabit Merah Indonesia, bantuan tersebut merupakan salah satu bentuk kepedulian organisasinya kepada rakyat Palestina khususnya dalam bidang pendidikan dan kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © BeEp Stu | Theme by BloggerThemes & simplywp | Sponsored by BB Blogging